KEDIRI - Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Korda Kediri menggelar Musyawarah Koordinator Daerah (Muskorda) ke-3 dan workshop mengusung tema 'Eksplorasi Jurnalisme Ramah Anak' berlangsung di Ewok Kedai Kopi Jalan Kawi Kec. Mojoroto, Kota Kediri, Jawa Timur, Selasa (9/7/2024) pukul 09.00 WIB.
Workshop kali ini menghadirkan narasumber Zainal Arifin selaku akademisi sekaligus jurnalis senior. Kegiatan ini mendapat respon interaktif dari sejumlah undangan yang hadir.
Kegiatan workshop tersebut diharapkan mampu memberikan penyegaran informasi tentang kode etik dan undang-undang tentang perlindungan anak.
Workshop tersebut mengundang sejumlah instansi pemerintahan dan lembaga perlindungan anak, organisasi profesi wartawan AJI Kediri dan PWI Kediri.
Dari workshop tersebut diharapkan para jurnalis maupun instansi pemerintah dan lembaga terkait, mampu memberi perlindungan hak-hak dan psikis terutama pada kasus-kasus yang berkaitan dengan anak.
Baca juga:
Kasal Resmikan Monumen KRI Nanggala-402
|
Usai workshop tersebut, dilanjutkan dengan Muskorda IJTI Korda Kediri yang dihadiri Ketua Pengurus Daerah IJTI Jawa Timur Ahmad Willyanto, Sekretaris Pengda IJTI Jatim Hari Tambayong, Ketua bidang organisasi IJTI Jatim Abdur Rokhim dan seluruh anggota IJTI Korda Kediri.
Dalam Muskorda Ke 3 IJTI Kediri menghasilkan ketua terpilih Roma Duwi Juliandi jurnalis Kediri TV untuk kembali menahkodai di periode kedua. Roma terpilih aklamasi dari hasil sidang pleno yang dipimpin Benny Kurniawan jurnalis JTV.
Ketua IJTI Pengda Jatim Ahmad Willyanto mengapresiasi IJTI Korda Kediri sebagai Korda di Jawa Timur yang aktif menggelar kegiatan pengembangan profesi jurnalis.
“Saya mengapresiasi dari sisi kuantitas kegiatan, IJTI Korda Kediri ini paling banyak di Jawa Timur. Saya tau sulit mengumpulkan teman-teman dengan kesibukannya tapi saya berharap bisa dilanjutkan dan dikembangkan lebih kreatif lagi, ” harap Ketua IJTI Pengda Jatim.
Usai ditetapkan oleh ketua sidang, Roma Duwi Juliandi sebagi ketua terpilih periode 2024-2027, memilih pengurus IJTI Korda Kediri.
Muskorda ke-3 IJTI Korda Kediri tersebut ditutup dengan pembacaan keputusan oleh Sekretaris IJTI Pengda Jatim dan pengambilan sumpah oleh Ketua IJTI Pengda Jawa Timur Ahmad Willyanto.
Sementara, Roma berterima kasih atas kepercayaan anggota IJTI Kediri yang kembali memilih dirinya untuk menjadi ketua IJTI Korda Kediri periode 2024-2027.
“Terima kasih atas kepercayaannya, meski teman-teman IJTI sudah mengikuti Uji Kompetensi semua, namun saya tetap konsen agar teman-teman bisa melanjutkan ke jenjang madya dan utama, ini tetap menjadi salah satu visi misi kedepan saya, ” ujar Roma.
Ia juga mengatakan bahwa dirinya akan berupaya lebih banyak lagi kegiatan yang bermanfaat bagi jurnalis terutama anggota IJTI Korda Kediri.
“Terutama kegiatan untuk pengembangan skill anggota, dan kegiatan yang bermanfaat untuk masyarakat, ” ungkap Roma.